PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA, TINGKAT INFLASI DAN NILAI TUKAR TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Kasus pada Perusahaan Otomotif yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015)

NAN, MARIA GORETI LEDI (2021) PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA, TINGKAT INFLASI DAN NILAI TUKAR TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Kasus pada Perusahaan Otomotif yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015). Undergraduate thesis, STIE Malangkucecwara.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (650kB)
[img] Text
2. BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (311kB)
[img] Text
3. BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (380kB)
[img] Text
4. BAB III METODE PENELITIAN.pdf

Download (320kB)
[img] Text
5. BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (412kB) | Request a copy
[img] Text
6. BAB V PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (203kB) | Request a copy
[img] Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (288kB)
[img] Text
8. LAMPIRAN.pdf

Download (261kB)
Official URL: https://repository.stie-mce.ac.id

Abstract

Return merupakan salah satu pegangan yang digunakan oleh investor dalam mengambil keputusan, karena return merupakan manfaat utama seseorang berinvestasi. Dengan adanya return, seseorang akan terdorong untuk melakukan kegiatan investasi. Faktor makro ekonomi yang dapat mempengaruhi kinerja saham ataupun kinerja perusahaan antara lain: tingkat suku bunga, tingkat inflasi dan nilai tukar. Meningkatnya laju kenaikan inflasi yang tinggi pada umumnya disertai dengan meningkatnya tingkat suku bunga untuk mengurangi penawaran uang yang berlebihan. Kecenderungan naiknya harga barang dan jasa pada umumnya berlangsung secara terus-menerus. Jika inflasi meningkat, maka harga barang dan jasa di dalam negeri juga meningkat. Meningkatnya harga barang dan jasa tersebut menyebabkan turunnya nilai mata uang. Di satu sisi, meningkatnya suku bunga juga merupakan peluang investasi yang cukup menjanjikan bagi investor, karena suku bunga akan berpengaruh pada harga saham di pasar modal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuktikan pengaruh dari variabel tingkat suku bunga, tingkat inflasi, dan nilai tukar terhadap return saham. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan berbentuk asosiatif yang bertujuan untuk mengetahui variabel independen yaitu tingkat suku bunga, tingkat inflasi dan nilai tukar terhadap variabel dependen yaitu return saham. Populasi dalam penelitian ini merupakan Perusahaan Otomotif yang terdapat di Bursa Efek Indonesia selama periode 2011-2015 yang berjumlah 12 perusahaan. Sampel yang digunakan ditentukan dengan metode purpose sampling, yaitu penentuan sampel dengan terlebih dahulu menentukan kriteria-kriteria. Hasil pengujian hipotesis H1 menunjukkan bahwa tingkat suku bunga mempunyai pengaruh signifikan terhadap return saham, H2 menunjukkan bahwa tingkat inflasi mempunyai pengaruh signifikan terhadap return saham, dan H3 menunjukkan bahwa nilai tukar mempunyai pengaruh signifikan terhadap return saham.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: suku bunga, tingkat inflasi, nilai tukar, return saham
Subjects: Manajemen Keuangan > Return on assets (ROA), Struktur Kepemilikan Saham
Perbankan > Inflasi
Perbankan > Suku Bunga
Perbankan > Nilai Tukar Rupiah
Divisions: S1 - Manajemen
Depositing User: Library STIE MCE
Date Deposited: 14 Jul 2021 04:22
Last Modified: 14 Jul 2021 04:22
URI: http://repository.stie-mce.ac.id/id/eprint/1378

Actions (login required)

View Item View Item